Rabu, 03 Maret 2010

C5, Ponsel Cerdas Murah Nokia?


Salah satu jajaran seri ponsel Nokia yang dikabarkan akan hadir pada tahun ini adalah, seri C. Menurut rumor, Nokia tengah menyiapkan seri C pertamanya dengan nama C5.

Seri C5 berbeda dengan seri ponsel milik Nokia yang lainnya, sebab Nokia menyediakan C5 sebagai ponsel cerdas dengan harga yang terjangkau. Selain itu juga tujuan C5 ini agar, Nokia juga mengakomodasi naiknya selera konsumen pada jaringan sosial mobile.

"Ponsel seperti ini akan meningkatkan pangsa pasar Nokia di segmen ponsel cerdas dan membantu untuk meningkatkan keuntungan dari ponsel yang dijual jauh daro harga jual rata-rata mereka," kata John Strand, kepala konsultan telekomunikasi Strand Consult, seperti yang dilansir Engadget, Kamis (4/3/2010).

Seri C5 ini sendiri tentu saja bukan 'lawan' yang sepada buat iphone dan Blackberry. Namun begitu seri ini sangat pas untuk menghadapi booming ponsel murah meriah.

Ponsel ini sendiri akan dibanderol Nokia tidak lebih dari USD185, belum termasuk pajak dan subsidi dari operator. Rencananya Nokia akan menjual seri C5 pada kuartal mendatang. Betulkah? Kita tunggu saja nanti. (srn)
okezone.com

0 komentar:

Posting Komentar